Pesona Wisata Pantai Losari di Makassar

Diposkan oleh @Warkop Aremania on 25.2.12



Selain keindahan alam khas pantai, Pantai Losari merupakan satu-satunya pantai di Indonesia yang sangat unik dimana kita bisa menyaksikan matahari terbit dan teggelam dari satu posisi yang sama. Posisi pantai yang memanjang dari utara ke selatan memungkinkan kita untuk melihat sunset dan sunrise dari posisi yang sama.

Lepas dari keunikan itu, Pantai Losari sangat resik dan rapi, dan hebatnya lagi, pantai ini terletak di pusat kota Makassar. Membandingkan dengan beberapa bibir pantai di kota besar di Jawa, jelas bahwa Losari adalah yang paling top. Lihat saja kondisi Tanjung Priok di Jakarta atau Pelabuhan Tanjung Perak di Surabaya yang kotor.

Waktu yang ideal untuk menikmati keindahan pantai Losari adalah sore hari antara jam 15.00 hingga jam 21.00 dimana banyak orang datang untuk sekedar duduk menikmati pantai, jogging di sepanjang pantai atau menikmati hidangan khas Bugis semisal coto dan aneka seafood di warung-warung sekitar.

Untuk mencapai pantai Losari sangatlah mudah karena terletak di pusat kota Makssar. Sejumlah angkutan umum melintasi jalur Jalan Penghibur yang berada di pinggiran Pantai Losari. Sejak direnovasi pada 2006, Pantai Losari kian bersolek, semakin bersih dan indah, sebagai salah satu ikon andalan pariwisata Kota Makassar.


Sumber: http://www.wisatalk.com/forum/115-sulawesi-selatan/242-pantai-losari.html#242
________________________________________________________
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...