Ditemukan Mayat Laki-laki Penuh Luka di Timika

Diposkan oleh @Warkop Aremania on 15.6.14

Jayapura, - Meski perdamaian perang suku di Timika telah dilaksanakan, namun aksi pembunuhan antar masyarakat masih terus terjadi. Bahkan aksi pembuhuhan sudah melebar kepada suku lain, seperti yang terjadi Jumat,(13/06/2014), sekitar pukul 15.50 WIT, di samping Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) SP .6 Jl. Iwaka Distrik Kuala Kencana, Timika, ditemukan mayat seorang laki laki yang diduga dibunuh.

Korban ditemukan warga setempat setelah sebelumnya mendengar ada teriakan atau kegaduhan di TKP, warga baru mengetahui salah satu korban bernama Yoel Dikme (23 thn), laki laki, suku Amungme, tergeletak dan berlumuran darah serta sudah dalam keadaan meninggal dunia akibat dibacok.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Sulisyito Pudjo, membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut, Juru Bicara Polda Papua itu, penemuan korban pembunuhan itu langsung dilaporkan masyarakat ke Polsek Kuala Kencana, Timika.

"Dari hasil olah TKP diketahui korban bernama Yoel Dikme, laki laki, umur sekitar 23 tahun, suku Amungme, pekerjaan Satpam RS Mitra Masyarakat SP.5 Timika, alamat Jl. Caritas samping Lapas SP.6 Timika," katanya.

Korban ditemukan, dengan luka luka di tubuh korban antara lain : lengan tangan kanan terdapat 7 (tujuh) luka akibat dibacok (bahu dan pergelangan tangan kanan hampir putus. Bagian kepala kanan, leher dan muka terdapat luka dibacok, bagian punggung / belakang terdapat beberapa luka bacok, Lutut kanan terdapat luka mengangga dan dua luka bacok lainnya.

Korban diduga dibunuh, namun pelaku, motif dan kronologi masih diselidiki. Sekitar pukul 18.50 WIT, korban dievakuasi ke RS Mitra Masyarakat SP.5 Timika. [news.detik.com]
________________________________________________________
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...