Kucing Yang Ditahan Tentara Israel Karena Membantu Pejuang Palestina

Diposkan oleh @Warkop Aremania on 30.9.11

Sahabat, Jika boleh iri dan kelihatannya kita harus iri kepada kucing Palestina. Pasalnya, ditengah ketidakmampuan kita ikut membela saudara-saudara kita di Palestina yang kini sedang berjuang mempertahankan Masjidil Aqsha dari ancaman israel, justru seekor kucing tampil sebagai pahlawan. Kucing itu dinilai zionis-israel dapat membangkitkan perlawanan (muqawwamah).

Sebagaimana dikutip situs www.maannews.net, zionis-israel telah memenjarakan seekor kucing Palestina. Kucing ini dinilai menjadi penghubung di sel isolasi di kamp tahanan pejuang-pejuang Palestina di Negev.

Menurut pejabat israel, kucing tersebut membantu para tahanan dengan membawa barang-barang ringan seperti surat, roti dan lainnya dari satu sel ke sel lain. Peran itu dimainkan si kucing selama berbulan-bulan, sebelum akhirnya tertangkap basah.

Penjaga penjara Negev lalu menjebloskan kucing itu ke dalam sel khusus. Nah, siapa bersedia menjenguk kucing yang pintar ini ? Adakah kira-kira pengacara dermawan yang akan membelanya ?
Mudah-mudahan bisa menginspirasi kita semua.

Sumber: http://newmasgun.blogspot.com/2010/07/kucing-israel-dan-tahanan-palestina.html
________________________________________________________
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...